Translate

LADY GAGA

Posted by Unknown Tuesday, May 22, 2012 0 komentar
westjava27.blogspot.com

Latar belakang
Nama lahirStefani Joanne Angelina Germanotta
Lahir28 Maret 1986 (umur 26)
Asal New York City, New York,Amerika Serikat
GenrePop, dance, elektronik
PekerjaanPenyanyi, pencipta lagu, model, produser rekaman, penari, wiraswasta, aktivis
InstrumenVokal, piano, synthesizer, keytar
Tahun aktif2005–sekarang
LabelInterscope, Kon Live, Streamline
Situs resmiwww.ladygaga.com Tandatangan Lady Gaga.png
Lady Gaga tampil dalam konsernya "The Monster Ball" (Sumber:wikipedia)


Lady Gaga (REUTERS/Toru Hanai) foto diambil dari vivanews.com


"Saya dapatkan situasi di Jakarta ada dua hal. Pertama  pemerintah di sana menuntut saya untuk menyensor acara, dan ekstremis agama secara terpisah memberi ancaman kekerasan,"tulis pelantun "Poker Face" itu dalam akun @ladygaga. (vivanews.com)

Lady Gaga, penyanyi asal Amerika yang mendapat penolakan penampilannya di beberapa negara, apa dan mengapa Lady Gaga mengalami hal demikian??? Berikut Westjava27 link-link hasil rangkuman seputar kekontroversialan Lady Gaga.

Gaga, baik diakui untuk ketidakbiasaannya, selama pertunjukan "darah muncrat" dalam The Monster Ball Tour(Sumber:wikipedia)
Gaga memakai sebuah gaun gelembung saat tampil di The Fame Ball Tour
Gaga tampil pada tahun 2010 diThe Monster Ball Tour (sumber:wikipedia)
Gaga tampil di "The Bazaar" di Atlanta, Georgia (sumber:wikipedia)
Gaga (kanan) tampil dengan Lady Starlight (kiri) saat Lollapalooza 2007 (sumber:wikipedia)

Gaga mendesak keramaian saat penolakan kebijakan SLDN"Don't ask, don't tell" di 2010  (Sumber:wikipedia)
Gaga berpidato di National Equality March, 11 Oktober, 2009  (Sumber:wikipedia)
Gaga menampilkan lagu dari Born This Way di 2011 MuchMusic Video Awards (sumber:wikipedia)
Gaga di 2009 MTV Video Music Awards (sumber:wikipedia)
Stefani Joanne Angelina Germanotta (lahir di New York City, New York, Amerika Serikat, Amerika Serikat, 28 Maret 1986; umur 26 tahun), lebih dikenal dengan nama panggungnya Lady Gaga, adalah seorang penyanyi pop Amerika Serikat. Setelah tampil dalam kancah musik rock di New York bagian Lower East Side pada tahun 2003 dan kemudian mendaftar di New York University, Tisch School of the Arts, ia segera menandatangani kontrak dengan Streamline Records, sebuah anak perusahaan Interscope Records. Selama waktu awal Gaga di Interscope, ia bekerja sebagai penulis lagu untuk artis label sesama dan menarik perhatian artis rekaman Akon, yang mengakui kemampuan vokalnya, dan mengontraknya ke label miliknya sendiri, Kon Live Distribution.
Gaga menjadi terkenal setelah merilis album debutnya The Fame (2008), yang sukses baik secara kritik maupun komersial dan meraih popularitas internasional dengan singel "Just Dance" dan "Poker Face". Album ini mencapai nomor satu di tangga album enam negara, menduduki puncak tangga lagu Billboard Dance/Electronic Albums sekaligus memuncak pada nomor dua di tangga lagu Billboard 200 di Amerika Serikat dan mencapai posisi sepuluh besar di seluruh dunia. Album keduanya, The Fame Monster (2009), kelanjutan dari The Fame, menghasilkan dua singel nomor satu di berbagai negara yaitu "Bad Romance" dan "Telephone", sehingga dia diperbolehkan untuk memulai tur konser global kedua, The Monster Ball Tour, hanya beberapa bulan setelah selesai tur pertama,The Fame Ball Tour. Album studio kedua Born This Way, dirilis pada Mei 2011, menduduki puncak tangga album di seluruh pasar musik utama, setelah kedatangan singel "Born This Way", "Judas", dan "The Edge of Glory"—singel pertama mencapai nomor satu di negara di seluruh dunia dan merupakan penjualan singel tercepat dalam sejarah iTunes, menjual satu juta kopi dalam lima hari.
Terinspirasi oleh artis glam rock seperti David Bowie dan Freddie Mercury, serta penyanyi dance-pop seperti Madonna dan Michael Jackson, Gaga juga diketahui dalam kegemarannya di bidang fesyen, dalam penampilan dan dalam video musiknya. Kontribusinya terhadap industri musik telah mengumpulkan banyak prestasi termasuk lima Grammy Awards, serta dua belas nominasi; dua Guinness World Records; dan penjualannya diperkirakan sekitar 64 juta rekaman. Billboard memberi gelar padanya "Artis Terbaik pada Tahun 2010" dan peringkat sebagai "Artis Terbaik ke-73 pada Dekade 2000-an". Gaga telah dimasukkan dalam daftar tahunan majalah Time, yaituTime 100 "orang paling berperngaruh di dunia" serta tercantum di sejumlah daftar tahunan majalah Forbes termasuk "100 selebriti paling berkuasa dan berpengaruh di dunia" dan mencapai nomor satu dalam daftar tahunan "100 selebriti paling berkuasa". (Sumber:wikipedia)

Lady Gaga berbicara soal penolakannya di Indonesia

Promotor Lady Gaga Datangi Polda Metro Jaya

FPI Miliki Tiket Konser Lady Gaga

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: LADY GAGA
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://westjava27.blogspot.com/2012/05/lady-gaga.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Post a Comment



Sponsor Toko Online Westjava27 | Copyright of westjava27 .

Labels

Postingan Terbaru westjava27