Translate

SEO Dengan Firefox Plugin

Posted by Unknown Friday, November 2, 2012 0 komentar
westjava27.blogspot.com
Dalam postingan sebelumnya di bahas soal SEO yang menggunakan teknik Mendulang Backlink dengan Identi.ca ,TIPS TRIK MENCARI BACKLINK, dan sebagainya. Pada postingan kali ini akan dijelaskan bagaimana memulai SEO hanya dengan browser Mozilla Firefox dan beberapa plugin pendukung.
Firefox memang sangat membantu untuk SEO, karena begitu banyak plugin yang berguna dan tentunya bisa dimanfaatkan untuk membantu menaikkan rank di Google. Tapi untuk Anda pengguna Opera, sepertinya harus mengubah pikiran untuk mengganti browser ke Firefox jika ingin melakukan metode ini.
Firefox memang cukup canggih untuk mendeteksi rangking situs, hal ini terbukti ketika Alexa, situs ranking dunia menjatuhkan situs ranking pluginnya pada Firefox dan bukan yang lain. Seperti telah diketahui, Alexa adalah situs yang mencatat ranking situs untuk salah satu negara atau seluruh dunia. Semakin kecil nilai yang terdapat pada Alexa, semakin bagus nilainya.
SeoQuake Extension
Plugin ini cukup membantu dalam menuntaskan pekerjaan SEO yang cukup rumit, dengan plugin ini, Anda dapat mendeteksi situs-situs yang akan dijadikan sasaran bakclink. Untuk melakukan pengujian (lihat gambar di bawah ini), gambar di bawah hasil pengujian dari pencarian dengan keyword “peluang bisnis”, dan menghasilkan 48.800.000 hasil pencarian sampai dengan 21 Juli 2012 pukul 20:41 WIB. Google mencatat hasil pencarian dengan kata kunci ini, bisnisukm.com menduduki posisi pertama, di susul oleh bukausaha.com, dan peluangbisnis.org, di posisi ke dua dan ke tiga.
Dari hasil ini, ada beberapa hal yang dapat Anda lihat dan dapat dijadikan sebagai informasi. Di samping text SeoQuake terpampang beberapa icon dari Google, Yahoo, Bing, Domain Age, Delicious, dan sebagainya. Secara otomatis, SeoQuake telah mencatat beberapa PageRank (PR), Page yang ter-index Google, Yahoo, Bing,dan Alexa, ditambah situs sosial bookmarking yang populer, delicious dan lain sebagainya.

Untuk menembak sasaran backling, cukup 2 hal yang harus Anda perhatikan, yaitu PR dan page yang ter-index.Dari 2 hal tersebut, Anda bisa gunakan operator "site:situstujuan.com, pada kolom pencarian Google.
Google akan membuka semua isi page yang sudah ter-index, setelah itu barulah Anda dapat menabung backlink ke situs tujuan. Meski demikian, beberapa hal yang mesti diketahui adalah, situs yang ada dapat menggunakan CMS Wordpress dan beberapa lainnya seperti Joomla!, Drupal, diharapkan berkomentar sewajarnya dan tidak terlihat seperti spamming.
Bila sudah paham menggunakan SeqQuake, Anda dapat memakai beberapa Google operator yang telah di bahas pada ostingan sebelumnya. Untuk metode pada SEO, gunakan sedikit "teknik nakal" dalam soal pencarian.
Pernah dengar Disqus Comment di Wordpress? Kalau belum pernah, sekarang saatnya Anda berkenalan dan mulai mempelajari teknik ini. Disqus secara otomatis membuat blog menjadi Do-Follow, berikut juga link di dalam yang nanti pun tak luput dari sergapan Google BOT dalam meng-craw, dan tentu saja menjadi backlink baru.
Pada pengujian yang dilakukan oleh PCPlus, dipakai keyword "Computer Magazine" di Google. Hasil pada gambar tersebut adalah kombinasi ("Powered by Disqus" Computer Magazine) yang artinya, Anda mencari situs yang menggunakan Disqus dan membawahi Computer Magazine. Bila sudah ditemukan, analisa segera dengan SeoQuake dan lihat hasilnya dalam beberapa minggu ke depan kalau Anda melakukannya dengan benar.
SearchStatus
Adalah toolbar yang diperuntukkan untuk Firefox dan SeaMonkey. Plugin ini berguna untuk melihat atau mendeteksi sebagaimana website tersebut eksis di dunia maya. Biasanya toolbar ini dipakai oleh marketer online yang mengandalkan Search Engine seperti Google untuk mencari traffic.
Toolbar ini merangkul cukup banyak informasi yang berhubungan dengan website yang Anda deteksi, semuanya terpampang pada satu bar kecil di pojok kanan bawah. Jadi, bagi para pebisnis online yang ingin melihat Meta Tags, Keyword, Descriptions situs kompetitor, gunakan alat ini. Gratis.
Sumber:
Jefri Sukardi/PCPlus/373/XI/2010
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: SEO Dengan Firefox Plugin
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://westjava27.blogspot.com/2012/07/seo-dengan-firefox-plugin.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Post a Comment



Sponsor Toko Online Westjava27 | Copyright of westjava27 .

Labels

Postingan Terbaru westjava27

Arsip Blog